Ade22News ___TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGANYA___
Home » , , , , » Google, Facebook, dan Apple, kawan yang bisa jadi lawan

Google, Facebook, dan Apple, kawan yang bisa jadi lawan

Ditulis Oleh adeNEWS Pada Hari Monday 15 April 2013 | 20:11

lawan

Dalam peperangan, musuh dari musuh kita adalah teman. Namun, dalam perang industri teknologi, musuh bisa jadi merupakan sahabat.
Seperti yang dilansir oleh States Man (13/4), hal ini terlihat dari persaingan tiga raksasa industri teknologi dunia: Facebook, Google, dan Apple. Bertiga, mereka membuat sebuah jaring pertemanan dan perselisihan di antara mereka sendiri.
Facebook misalnya, baru-baru ini, mereka meluncurkan Facebook Home, sebuah launcher Android untuk menjaring pengguna di platform smartphone tersebut. Padahal, Android yang juga miliki Google ini juga punya musuh besar Facebook dalam hal jejaring sosial: Google+.
dalam hal launcher ini, memang keduanya diprediksi bakal meningkatkan penggunaan layanan keduanya. Jadi, bisa dibilang ini adalah simbiosis mutualisme antara Facebook Home dan Android.
Meski begitu, Facebook Home yang juga mendatangkan pemasukan iklan bagi Facebook nyatanya merupakan ancaman tersendiri bagi Google. Hal ini karena pemasukan iklan dari Android akan berkurang seiring masuknya Facebook Home ini.
Untungnya, Google sekarang punya Apple, yang selalu dimanjakan dengan berbagai layanan smartphone mereka seperti Google Maps, Gmail, dan sebagainya. Karena hal ini, maka Apple pun berencana akan mengintegrasikan Google ke dalam iPad dan iPhone dalam waktu dekat.
Padahal, sekali lagi, Apple selama ini merupakan sahabat dekat Facebook. Setiap kali Facebook meluncurkan aplikasi baru, iOS adalah platform pertama yang menjadi penikmatnya.
Namun, dengan masuknya Facebook Home ke Android ketimbang iOS, maka dipastikan kedekatan Facebook dan Apple pun akan semakin merenggang. Hal ini ditambah pula dengan pernyataan CEO Facebook, Mark Zuckerberg, yang mengatakan bahwa Android lebih bagus ketimbang iOS dalam hal keterbukaannya.
Sehingga, ketiga mata rantai pertemanan dan permusuhan inilah yang akan menjadi bumbu utama di antara hubungan ketiganya. Jika sekarang jadi teman, maka dalam beberapa saat ke depan bisa saja jadi lawan. Tergantung bagaimana caranya agar masing-masing mendapatkan keuntungan.
Copy Berita ini KE :

Post a Comment